Saturday, May 27, 2017

Tulat, tubin dan urutan waktu dalam bahasa Indonesia

Melihat status WA temen yg menjelaskan bahasa tulat dan tubin, jadipenasaran ternyata ada ya kata itu. Baiklah kita bahas satu per satu kata tersebut. Definisi kata tersebut saya ambil dari kbbi online dengan alamat
https://kbbi.kemdikbud.go.id

Tulat
artinya

hari sesudah lusa (tiga hari sesudah hari ini);

Cukup jelas kan?

Tubin
Artinya

hari keempat dari sekarang

Cukup jelas kan?

Jika dirangkum, urutan hari dimulai dari 2 hari sebelum hari ini adalah sebagai berikut :

Kemarin dulu, kemarin, hari ini, besok, lusa, tulat, tubin

Contoh : misal hari ini adalah hari Sabtu maka,
Kemarin dulu : hari Kamis
Kemarin : hari Jum'at
Hari ini : hari Sabtu
Besok : hari Ahad
Lusa : hari Senin
Tulat : hari Selasa
Tubin : hari Rabu

Dari contoh dapat dikira bahwa kenapa tidak ada istilah untuk 3 hari yang lalu atau 5 hari kemudian? Karena akan membingungkan, karena akan ketemu hari yang sama walau beda lalu dan kemudian.

Salam bahasa

No comments:

Post a Comment